Ruwat Bumi Desa Purwahamba, Kabupaten Tegal

  3092 kali  

Ruwat Bumi Desa Purwahamba, Kabupaten TegalBulan Suro menjadi bulan yang dipenuhi dengan agenda ritual budaya yang sayang untuk dilewatkan. Tidak hanya di pegunungan, di daerah pantai juga ada ritual ruwat bumi. Salah satunya di Desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal. Sama seperti ruwat bumi pada umumnya, tujuannya diadakan ruwat bumi adalah sebagai ungkapan rasa syukur masyarakat sekitar kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Ruwat Bumi di Desa Purwahamba di adakan di lokasi Obyek Wisata Purwahamba Indah (Pur'in). Sehingga selain sebagai ungkapan rasa syukur, acara ini juga digelar untuk meingkatkan jumlah wisatawan yang ada di Pur'in ini. Beragam acara digelar, seperti upacara yang dipimpin oleh Bupati Tegal, larung sesaji ke laut, kesenian-kesenian, pertunjukan wayang, dan lain sebagainya. Pelaksanaan tahun ini cukup unik, karena upacara yang diadakan, harus menggunakan Bahasa Tegal. Tak ayal, banyak warga dan wisatawan yang menonton terpingkal-pingkal dengan keunikan Bahasa Tegal.

Seperti kita ketahui bersama, ruwat bumi ini mulai dilakukan sejak berdirinya Pur'in pada tahun 1978 atas prakarsa dari Gubernur Jawa Tengah saat itu, Suparjo Rustam (Alm.), yang ingin dibangunnya sebuah rest area yang ada di Pantura, Kabupaten Tegal. Kemudian Bupati Tegal masa itu, Hasyim Dirjo Subroto, kebun-kebun kelapa yang ada di Pantai Purwahamba dibuat menjadi rest area sederhana. Tahun demi tahun, rest area tersebut berubah menjadi tempat wisata Purwahamba Indah.

Foto: @lotnokbabi






comments powered by Disqus